Konawe Selatan – Selasa (20 / 12 / 2026 ) sekira pukul 21.10 wita Polres Konawe Selatan melaksanakan kegiatan Cipta Kondisi dalam bentuk KRYD ( Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ). Cipta kondisi dilaksanakan dalam rangka menjaga kamtibmas kondusif diwilayah hukum Polres Konsel. Pada pelaksanaanya dipimpin oleh IPDA Kosasih Suganda, SIP.
” Cipta Kondisi atau KRYD ini bertujuan untuk meminimalisir segala bentuk gangguan kamtibmas , dan tujuan akhirnya adalah Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Konsel ” ujar Kosasih di sela sela pelaksanaan KRYD.
Sementara itu, Kapolres Konsel AKBP Febry Sam, SIK, M.Si melalui Kabag Ops AKP Hamka, SH, MM saat dihubungi secara terpisah mengatakan , bahwa KRYD dilaksanakan dengan melaksanakan patroli di lokasi rawan gangguan kamtibmas sesuai pemetaan yang telah dilakukan dengan tujuan menjaga kamtibmas tetap kondusif.
” KRYD dilakukan dengan melakukan patroli di lokasi rawan kamtibmas yang telah kami petakan tingkat kerawanannya, sehingga dengan kegiatan KRYD tersebut dapat meminimalisir segala bentuk aksi kejahatan, satua tujuannya yakni Harkamtibmas ” Kata Hamka.
