Konawe Selatan – Bertempat di Depan Mako Polsek Moramo Utara , Minggu ( 16 / 3 / 2025 ) Kapolsek Moramo Utara IPTU Tujianto Sudjudi, SH, M.AP berbagi sedekah Ramadhan 1446 H berupa Takjil buka puasa. Turut serta dalam pembagian takjil tersebut personel Polsek Moramo Utara dan Bhayangkari Ranting Moramo Utara
” Berbagi Takjil ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan wujud peduli Polsek Moramo Utara kepada sesama terlebih saat ini bulan yang penuh berkah ” Kata Tujianto.
Tujianto mengatakan bahwa pembagian Takjil buka puasa dilakukan sebagai bentuk sedekah Ramadhan 1446 H kepada sesama. Selain itu, mantan Kapolsek Moramo Utara juga mengatakan bahwa pembagian takjil dilakukan sebagai bentuk peduli Polri ( Polsek Moramo Utara ) kepada sesama yang sedang melaksanakan ibadah puasa.
Sumber : Polsek Utara – Polres Konsel
