Konawe Selatan – Memasuki bulan Ramadhan 1446 H , Kapolres Konawe Selatan ( Konsel ) AKBP Febry Sam, SIK, M.Si mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Bagi Umat Muslim yang ada di Kabupaten Konsel.
” Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1446 H Bagi Umat Muslim , Mari Kita perkuat iman dan taqwa kita kepada Allah SWT ” Ucap Kapolres Konsel AKBP Febry Sam, SIK, M.Si ( Jum’at , 28 / 2 / 2025 )
Selain mengucapkan selamat, Kapolres Konsel juga memberikan pesan kamtibmas pada bulan Ramadhan 1446 H / 2025 M kepada seluruh warga Kabupaten Konsel yaitu ;
1. Pada bulan ramadhan ini mari kita tingkatkan man dan taqwa kepada Allah SWT.
2. Jangan menyalakan dan atau membunyikan petasan , karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain serta mengganggu ketenangan.
3. Jangan lupa mengunci pintu , jendela dan akses masuk rumah lainnya pada saat ditinggalkan sholat tarawih.
4. Pada saat melaksanakan ibadah sholat tarawih , jangan lupa memasang pengaman pada kendaraan saat diparkir.
5. Dilarang melakukan balapan liar
6. Tetap menjaga persaudaraan dan silaturahmi antar sesama.
Febry Sam berharap kepada seluruh warga masyarakat kabupaten konsel tetap menjaga keamanan dan ketertiban.
” Saya mengajak kepada semua lapisan masyarakat di wilayah hukum Polres Konsel untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban ” Ucapnya
Humas Polres Konsel